Jumat, 23 Januari 2009

PENTINGNYA EGO


Bung Karno pernah mengatakan "seandainya aku tidak mempunyai ego yang kuat maka aku tidak pernah mencapai apa yang aku cita-citakan, aku tidak akan pernah mampu memproklamasikan negeri ini." Banyak pemimpin dunia yang memiliki ego yang kuat dan itulah yang menjadi salah satu modal utama mereka untuk mencapai apa yang mereka inginkan.

Ego adalah suatu konsepsi seseorang tentang dirinya, atau merupakan suatu kesatuan dinamis dari berbagai elemen mental yang ada dalam diri seseorang. Ego sangat berkaitan dengan kemampuan seseorang untuk memahami realitas ekstern, kesadaran akan sesuatu hal dan kemampuan untuk menguasai dan mengarahkan diri. Ego mencakup representasi dari kenyataan seperti apa yang digambarkan oleh panca indera, pada tingkat preconcious muncul dalam bentuk ingatan.

Ego terkait dengan bagaimana individu mampu memposisikan diri secara tepat di lingkungan dan mampu melakukan penilaian terhadap realitas secara mantap. Ego juga meliputi kemampuan mengelola aspek internal kepribadian dalam merespon stimulus eksternal dari lingkungan. Ego yang matang akan membentuk kepribadian yang matang. Jadi rahasia keberhasilan dari pemimpin besar adalah pada kekuatan dan kemantapan egonya.

Tidak ada komentar: