Epidermoid carcinoma cancer adalah suatu jenis kanker yang terdapat pada bagian bawah rahim dimana ada sel-sel yang berbentuk datar dan bersisik seperti sisik ikan.
Setiap tahun di Amerika sekitar 15.000 wanita menderita penyakit ini. Diseluruh dunia kanker rahim banyak dialami oleh wanita. Di Vietnam 43 dari 100.000 wanita mengalaminya. Di Jepang bahkan 7 kali lebih banyak. Sedangkan di Alaska, Korea dan keturunan Amerika Latin sekitar 15 dari 100.000 wanita atau lebih mengalaminya.
Seperti organ tubuh pada umumnya cervix (bawah rahim) terbentuk dari banyak sel. Apabila tubuh memerlukan sel-sel ini dapat membagi secara lebih banyak dan sepanjang hal tersebut diperlukan tubuh hal tersebut masih cukup sehat.
Jika sel membagi atau tumbuh melebihi yang diperlukan oleh tubuh maka akan membentuk suatu jaringan yang lebih besar dan ini biasa disebut dengan tumor, dapat bersifat jinak maupun ganas.
Untuk itu perlu dipahami bahwa :
· Tumor yang jinak bukanlah kanker. Tumor ini ini dapat dihilangkan. Tumor jinak ini tidak akan berkembang dan tidak akan mengancam, ia dapat berbentuk benjolan atau benjolan yang berair.
· Tumor yang bersifat ganas dapat disebut sebagai kanker. Sel-sel kanker ini dapat mengganggu. Apabila pecah dapat mengeluarkan darah. Namun, hal ini pun dapat disembuhkan apabila mendapat penanganan yang tepat dan orang yang menderitanya memiliki keyakinan yang sungguh-sungguh untuk sembuh.
Untuk itu bagi seorang wanita sangat penting untuk melakukan pap-test secara teratur untuk mengetahui apakah ada gejala kanker rahim tersebut, sebelum hal itu berkembang lebih jauh. Penanganan dini dapat mencegah berkembangnya kanker yang meluas.
Pemeriksaan panggul, rahim, vagina, ovarium diperlukan untuk memperoleh hasil yang akurat.
Pada saat awal kanker pada mulut rahim ini ini tidak menunjukkan gejala-gejala yang menonjol. Pada saat ia menjadi abnormal maka muncul gejala seperti pendarahan dan mengikuti periode menstruasi. Pendarahan yang terjadi setelah periode menstruasi merupakan tanda-tanda dari kanker mulut rahim pula.
Penanganan dan pengobatan kanker mulut rahim ini dapat dilakukan dengan cara :
1. Penyinaran (Radiation Therapy)
2. Pengobatan (Chemotherapy & Biological Therapy)
3. Operasi dengan membuang jaringan-jaringan yang tidak diperlukan.
Namun, yang terpenting adalah kemauan pasien untuk sembuh dengan menunjukkan semangat untuk mengatasinya. Karena pada dasarnya kanker dapat disembuhkan, apalagi perkembangan teknologi terkini sangat memungkinkan untuk mengatasi kanker.
Banyak kasus dimana pasien yang menderita kanker dapat disembuhkan dan mereka dapat hidup selayaknya orang normal.
Beberapa hal yang perlu diingat bahwa :
1. Setiap orang membawa kecenderungan alami untuk menderita suatu penyakit, namun ada yang dapat menghindarinya dengan keyakinan kuat bahwa ia dapat mengatasi penyakit tersebut.
2. Dapat terjadi orang hidup terus bersama penyakitnya, ia mampu hidup normal sekalipun menderita suatu penyakit.
3. Tubuh ini bagaikan alam, alam suatu saat dapat mengalami banjir, gempa bumi, kekeringan, namun setelah itu kehidupan menjadi normal kembali, demikian pula halnya dengan tubuh kita.
4. Penyakit dan musibah memiliki hikmah yang tersembunyi yang barangkali kita sendiri tidak mengetahuinya.
5. Kita sering lupa bahwa hanya satu atau beberapa bagian tubuh yang sakit diantara sedemikian banyak bagian tubuh yang sehat, mengapa kita terpaku pada bagian kecil yang sakit bukankah lebih baik mensyukuri bagian besar lainnya yang sehat ?
Tulisan ini disarikan dari “The Daily Apple of America”
Tidak ada komentar:
Posting Komentar