Kamis, 23 Juli 2009

KENALILAH PELANGGAN ANDA

Seorang rekan, Pak Heru Basuki menulis sebuaah buku kecil, ringkas namun padat yang berjudul KENALILAH PELANGGAN ANDA. Pak Heru ini sering saya panggil dengan Pak Ureh karena beliau berasal dari Ngalam eh salah maksudnya Malang. Kebiasaan rekan saya yang dari Malang sering berbicara dengan bahasa yang terbalik.

Buku diawali dengan sebuah judul kecil yang berupa pertanyaan "Ingin Tetap Hidup?" Memang sebuah bisnis atau usaha sejatinya akan tetap hidup apabila tetap memiliki pelanggan. Bayangkan jika pelanggan anda tiba-tiba berkurang atau hilang apa yang akan terjadi ?

Pembahasan buku ini dimulai dengan gambaran tentang krisis keuangan global. Dari kondisi krisis selanjut diulas tentang daya beli konsumen. Menurut Pak Ureh (Pak Heru) dalam kondisi krisis terjadi perubahan kriteria atau pandangan pelanggan terhadap apa yang mereka beli, yaitu :

1. Dalam kondisi krisis tahan uang tunai sekuat-kuatnya.
2. Utamakan belanja kebutuhan primer terlebih dahulu dibandingkan kebutuhan lainnya.
3. Selektif atau hati-hati dalam memilih produk layanan apa pun.

Disinilah pentingnya kita mengenali pelanggan. Upaya pengenalan ini dimulai dengan memahami apa yang dibutuhkan pelanggan. Untuk itu perlu diketahui apakah produk kita merupakan kebutuhan kebutuhan primer pelanggan, jika jawaban ya maka yang harus dilakukan adalah :

1. Ciptakan berbagai kegiatan pemasaran yang kreatif dan inovatif.
2. Ciptakan layanan jemput bola.
3. Tingkatkan kegiatan promosi.

Jika produk kita bukan merupakan kebutuhan primer, maka perlu dilakukan hal-hal sebagai berikut :

1. Lakukan evaluasi yang menyeluruh dan mendalam apakah produk kita masih layak dipasarkan.
2. Jika masih layak lakukan berbagai penyesuaian agar produk kita masih diminati dan dibutuhkan.
3. Jika produk kita tidak layak lagi persiapkan dan pertimbangkan untuk mengganti atau mengalihkan sasaran produk tersebut agar sesuai tuntutan kriteria yang baru.

Pesan terakhir yang disampaikan buku tersebut adalah :

1. Jika kita mengenali pelanggan kita lebih baik, maka kita akan memberikan produk atau layanan jasa yang lebih baik.
2. Jika pelanggan kita puas, maka produk atau jasa kita kemungkinan besar masih akan dibutuhkan dan dipakai oleh pelanggan kita.
3. Jika produk kita masih dibutuhkan dipasaran, maka diharapkan proses produksi masih akan tetap berjalan.
4. Jika perusahaan masih tetap berproduksi, maka semua kegiatan usaha dan ekonomi akan terus berputar.
5. Jika kegiatan ekonomi masih berputar, maka kesejahteraan karyawan akan tetap terjaga bahkan akan terus meningkat.

Tidak ada komentar: